-->

9 Tips dan Trik Langkah Jitu Agar Tubuh Tetap Sehat Bugar dan Tidak Gampang Lelah Everyday

   Selamat Pagi MeAyu Blog. Blog ini berisi tentang apa saja yang saya tuliskan disini terutama tentang aneka macam tips dan trik, catatan pribadi, hingga penyelesaian masalah hidup kamu aku tulis disini. eaaa.. Saya kali ini menulis tentang hidup sehat. Karena saya sudah survey online semenjak kebanyakan aktivitas di rumah saja. Orang-orang terlalu banyak rebahan sehingga kurang menjaga badan bahkan imun tubuh semakin menurun dan sakitpun menghampiri. Akhirnya keluhanpun banyak bertebaran di sosial media dan lainnya. Semoga dengan kalian memulai baca tips dan trik ini bisa bikin tubuhmu segarbugar dan gak gampang sakit. Oke lanjut saja.

9 Langkah Gampang Supaya Tubuh Sehat Segar Bugar dan Tidak Muda Sakit


Gambar by Pixels .com

   Banyak sekali orang yang mendambakan tubuh yang sehat, segar bugar. Namun, pada kenyataan banyak orang juga melalaikan tubuhnya. Sehingga, gaya hidup yang tidak sehat. Banyak orang yang bekerja siang dan malam sehingga tubuh terforsir, ada pula yang kerjanya dari rumah saja karena efek pandemi Covid-19 hingga lupa yang namanya makan. Padahal makan adalah aktivitas untuk mengisi energi tubuh. Supaya tubu kamu tetap segar dan bugar. Ada strategi yang bisa kamu coba, walaupun kamu itu super sibuk. Apa saja itu?

1. Bangun Lebih Pagi


Bangun Tidur by Pixabay.com

    Awal mula hidup sehat bugar adalah bangun lebih pagi. Setiap orang mempunyai jatah istirahat di malam hari. Usahakan tubuh kita mempunyai waktu istirahat minimal enam jam. Empat jam ini ini tidak harus tidur di malam hari. bisa juga saat istirahat siang. Bangun lebih pagi bisa membuat oksigen pada aliran darah menuju otak dan jantung bisa lebih lancar. Udara yang dihirup juga masih segar. Ini membuat tubuh menjadi menolak malas. Terkadang, seseorang yang malas bisa disebabkan kadar oksigen pada tubuh menurun.


2. Minum Air Putih


    Setelah bangun tidur dianjurkan minum segelas air putih, karena air putih ini bisa menjadi pelumas sebelum bertemu dengan makanan yang berat seperti karbohidrat dan lainnya dan mengembalikan cairan tubuh yang keluar akibat keringat saat tidur dikenal dengan mengeluarkan racun-racun pada tubuh melalui keringat. Selain itu, saat bangun tidur pastinya seseorang akan membuang sisa-sisa kotoran dari aktivitas makan dan minum kemarin dan air putih ini berfungsi untuk melancarkan sisa-sisa pembuangan baik buang air kecil bahkan BAB. Terkadang banyak orang yang meremehkan dan malah tidak suka dengan meminum air putih, padahal air putih sendiri banyak sekali manfaatnya untuk menyeimbangkan cairan dalam tubuh dan kesehatan tubuh.

Mineral Water by Congerdesign by Pixabay

3. Olahraga Ringan


    Setelah kamu bangun tidur, usahakan lakukan peregangan kecil seperti melemaskan sendi-sendi tangan maupun kaki. lenturkan tulang leher ke kiri dan kekanan serta putaran yang ringan. Olahraga yang seperti ini dapat membantu aliran darah dari kaki menuju kepala. Sehingga tubuhmu bisa siap menghadapi aktivitas yang lumayan cukup padat dan berat


4. Mandi

 
   Setelah melakukan kegiatan di atas, jangan lupa untuk mandi pagi. Biasanya tubuh mengeluarkan racun pada tubuh melalui keringat. Keringat ini mengandung garam dan asam yang menghasilkan bau badan yang sedikit bau apek dan asam / kecut. Bau badan akibat pembuangan toxic tubuh ini bisa hilang dengan mandi. Usahakan setelah mandi pakai deodorant dan body spray supaya tubuhmu bisa wangi dan semangat untuk melakukan aktivitas pagi. Pada akhir artikel tips dan trik akan saya bahas tentang deodorant dan bodyspray yang aman dan wanginya tahan lama seperti parfum.

5. Hindari Makanan Karbo Terlalu Banyak

 
Makanan Sehat by Pixabay.com

    Kebanyakan karbohidrat tubuh kita akan gampang ngantuk, belum lagi kalau terlalu berlebih bisa mengakibatkan kegemukan atau dikenal dengan obesitas. Makanan sehat bisa menjadi salah satu untuk tetap bisa memiliki tubuh yang sehat dan bugar diantaranya misal makanan sehat di pagi hari dengan memakan roti dengan susu. Makanan di siang hari dengan makan nasi, sayur dan lauk, Sore hari bisa dengan cemilan yang lainnya mungkin buah-buahan. Selalu hindari makanan berat di malam hari karena pada malam hari anggota organ tubuh kita melakukan istirahat. Jika kalau malam mendadak makan usahakan minum minuman yang rendah karbohidrat dan memiliki serat tinggi. Semuanya terangkum dalam minuman Nutrishake. Kebetulan saya sebagai penulis mengkonsumsi nutrishake setiap saat. Untuk kalian bisa dengan konsumsi minuman yang lainnya terutama yang sama dengan kandungan pada nutrishake.

Minuman Penyeimbang Nutrishake by Picuki.com


6. Yakin Hari Ini lebih Indah (Hati Yang Senang)

 
Gambar by kranich17 by pixabay

     Kapan lalu ada cerita pasien penyakit kanker yang konsultasi ke dokter, pasien tersebut ingin bisa sembuh. Pasien itu bertanya kepada dokter "Dok, saya ingin bisa sembuh. Obat yang paling muzarab itu apa?" Dokter menjawab "Hati yang selalu senang". Selang beberapa bulan penyakit pasien tersebut sembuh total. Dengan percaya dan yakin kalau hari-harinya akan lebih indah. Segala urusannya akan di lancarkan. Akibatnya tubuh akan selalu terjaga dan terhindar dari yang namanya stress. Stress berat dan berkepanjangan bisa berakibat sakit.
 

7. Konsumsi Vitamin

 
Vitamin C by Ivabalk by Pixabay

    Tubuh kita selalu membutuhkan vitamin yang berguna untuk menyeimbangkan tubuh. Apalagi kalau tubuh kita melakukan aktivitas yang berat maka vitamin ini sangat berperan sekali untuk menjaga kesehatan dan kebugaran tubuh. Imunitas akan naik dan gak gampang lelah. Maka dari itu, jangan pernah lelah untuk mengkonsumsi vitamin agar tubuh tetap semangat jalani berbagai aktivitas sehari-hari.

8. Istirahat Yang Cukup

 
   Setelah melakukan aktivitas sehari-hari usahakan tubuh kita dikasih waktu beristirahat walaupun hanya dua jam seharinya. Kalau bisa untuk tubuh yang normal memiliki waktu istirahat enam jam. Dalam waktu istirahat ini usahakan tidur agar tubuh benar-benar istirahat, bukan dengan mainan handphone scrolling instagram atau yang lainnya. Ini bisa membuat tubuh semakin lelah terutama mata.

9. Beribadah.

 
    Beribadah adalah kunci dari serangkaian aktivitas. Pada dasarnya kita melakukan segala aktivitas tanpa adanya aktivitas beribadah sama dengan sia-sia. Apabila kita beribadah saja dan rebahan saja pun juga sia-sia karena ilmu dunia semakin kedepan semakin upgrade. Tapi sangat sombong kalau orang terlalu mengejar dunia tanpa ibadah. Untuk yang muslim usahakan bangun di sepertiga malam lalu mandi terus sholah dua rakaat dan mengaji. Itu, bisa meningkatkan metabolisme tubuh dan memperkuat sistem saraf. Banyak juga kebaikan disana. Ini juga dipraktekkan untuk yang beragama yang lainnya. Banyak dokter yang bilang kalau bangun pagi lalu melakukan aktivitas baik itu untuk beribadah dan lainnya bisa membuat tubuh semakin fresh tidak mudah layu.

   Cukup sekian yang bisa saya bahas, semoga bermanfaat ya. Kerena serangkaian aktivitas diatas sudah banyak yang mencobanya dan hasilnya sukses bikin tubuh tetap sehat segar dan bugar. Pada postingan selanjutnya saya akan membahas serangkaian produk-produk yang saya pakai. Selamat mencoba dan kita sukses barengan.

0 Response to "9 Tips dan Trik Langkah Jitu Agar Tubuh Tetap Sehat Bugar dan Tidak Gampang Lelah Everyday"

Post a Comment

Mohon Berkomentar Yang Bijak dan Sopan

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel